Energy of Ananda Islamic School 2018

Bulan Agustus menjadi bulan yang istimewa bagi negara kita,  Republik Indonesia. Di bulan ini, tepatnya pada tanggal 17 Agustus diperingati sebagai hari lahirnya bangsa Indonesia, hari proklamasi kemerdekaan  Indonesia.

Kemerdekaan Republik Indonesia yang digapai melalui perjuangan para pahlawan bangsa merupakan rahmat  dan anugrah dari Allah Swt yang  tak ternilai. Tujuh puluh tiga tahun  Kemerdekaan Republik Indonesia, selayaknya lah sebagai Warga negara untuk terus mensyukuri nikmat tersebut.

Wujud syukur tersebut bisa dilakukan dengan mengisi kemerdekaan melalui kegiatan- kegiatan positif yang semakin menumbuh kembangkan semangat nasionalisme. Salah satunya yakni melalui pembudayaan sikap portif, yang merupakan karakter seorang Pahlawan. Perlu upaya sejak dini pembudayaan sikap sportif. Sekolah sebagai institusi pendidikan yang didalamnya diisi oleh generasi-generasimuda, merupakanlahan yang tepat untuk memulai pembudayaan sikap sportif tersebut.

Oleh karena itu, dalam rangka memperingati Hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73 dan pembudayaan sikap sportif, ANANDA  ISLAMIC SCHOOL mengadakan kegiatan peringatan kemerdekaan yang bertema “ENERGY OF AIS”, padahariKamis, 16 Agustus 2018.

Lomba Joget Jeruk

 Salah satunya adalah “Joged Jeruk”.Para peserta antusias sekali mengikuti lomba tersebut. Teknis lomba “Joged Jeruk” menggunakan buah jeruk dan peserta harus bergerak dengan cara berjoget secara berpasangan. Peserta lomba jogget jeruk terbagi menjadi 2 yaitu siswa dari kelas 1, 2 dan 3 (lower class) dan siswa dari kelas 4, 5 dan 6 (upper class). Mereka bertanding secara bergantian. Dari lomba “Joged Jeruk” ini akan diambil 3 pemenang dari “lower class” dan 3 pemenang dari “upper class”.

 

 

Berikut adalah pemenang lomba “Joged jeruk”.

Lower class:

Juara 1: Najat dan Suci

Juara 2: Bian dan Nayma

Juara 3: Nadine dan Dearly

Upper class:

Juara 1: Nada dan Kayla

Juara 2: Isabel danMalva

Juara 3: Chika dan Talita

Dilanjutkan dengan lomba makan kerupuk, parapeserta merasa senang dan sedikit gugup. Diperlombaan ini peserta harus memakan habis kerupuk yang telah digantungkan dihadapan mereka. Peserta tidak diperbolehkan menggunakan tangan dan harus menghabiskan kerupuksecepatnya.

Dari lomba “Makan Kerupuk” ini akan diambil 3 pemenang dari “lower class” dan 3 pemenang dari “upper class”. Pemenang adalah peserta tercepat yang dapat menghabiskan kerupuk.

 

 

 

 

Berikut adalah pemenang lomba “Makan Kerupuk”.

Lower class:

Juara 1: Irfan
Juara 2: Dylan
Juara 3: Fathur

Upper class:

Juara 1: Maitsa
Juara 2: Raisa
Juara 3: Aisyah

Lomba Memasukan paku ke dalam botol

Dilanjutkan dengan lomba memasukan paku ke dalam botol yang diikuti oleh kelas lower (terdiri dari kelas 1 , 2 dan 3) dan upper (terdiri dri kelas 4 , 5 , dan 6 ) mereka mengikuti dengan semangat dan   di perlombaan ini dibutuhkan kecepatan, keseimbangan dan konsentrasi agar dapat memasukan paku ke dalam botol dengan cepat. Dari lomba “memasukan paku ke dalam botol” pemenang yang  tercepatlah yang mendapatkan juara dan menjadi pemenang dan dari lomba memasukan paku kedalam botol pemenang yang di dapat adalah:

Lower Class :

Juara 1: Almira
Juara 2: Audra
Juara 3: Alfi

Upper Class :

Juara 1:Fudla
Juara 2:Makaela
Juara 3:Bara

Lomba Memindahkan Belut

Lower class:

Juara 1: Arjun
Juara 2: Amran
Juara 3: Gaisan

Upper class:

Juara 1: Safa
Juara 2: Aska
Juara 3: Ziad

Independence day celebration 2018

 “INDEPENDENCE DAY CELEBRATION 2018”
PERAYAAN HUT RI KE 73 TK ANANDA ISLAMIC SCHOOL

Perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) adalah moment tahunan yang dilaksanakan di TK Ananda Islamic School. Perayaan ini selain untuk menanamkan jiwa nasionalisme dan kebangsaan pada siswa siswi, juga merupakan ajang silaturahmi dan kompetisi yang bertujuan untuk membentuk sikap mandiri, sportif dan pantang menyerah. Hal tersebut dilaksanakan dalam beberapa kegiatan yang disesuaikan dengan level siswa siswi Nursery dan Kindergarten.

Pada tahun ini perayaan HUT RI di TK Ananda Islamic School dilaksanakan satu hari sebelumnya yakni pada tanggal 16 Agustus 2018 dengan tema “Aku Cinta Indonesia”. Acara ini diawali dengan upacara bendera yang bertempat di lobby depan. Upacara bendera tahun ini terasa lebih istimewa karna melibatkan siswa-siswi TK B untuk menjadi petugas upacara.

  • Pemimpin upacara : Muhammad Fathir Rizky Hamid
  • Pengibar Bendera : Fariz Mulkan Amjad
  • Dirijen : Shanon Aqilah Saputri
  • Pembawa teks Pancasila : Rr Rania Dhyanti Paramastri
  • Pembawa teks Proklamasi : Dearen Atharizz Nur Izzanatrah

Acara kemudian dilanjutkan dengan lomba- lomba yang yang dilaksanakan di dua tempat terpisah. Untuk level Nursery bertempat di dalam kelas dengan jenis lomba sebagai berikut:

  1. Memasukan kacang hijau kedalam botol (Nursery B)
  2. Memasukkan bola ke keranjang (Nursery B)
  3. Memakan biskuit (Nursery A)

Untuk level Kindergarten A dan B lomba yang dlaksanakan di aula lantai 2 dengan jenis lomba yang lebih menantang yakni:

  1. Makan kerupuk (Kindergarten A dan B)
  2. Tangkap ikan (Kindergarten A dan B)
  3. Lari bendera (Kindergarten B)
  4. Jalan kelereng (Kindergarten A)

Acara ditutup dengan penyerahan hadiah bagi juara 1,2,3 serta hadiah hiburan bagi seluruh partisipan lomba. Keseluruhan acara berjalan dengan lancar dan meriah, diikuti seluruh siswa dengan semangat dan antusias.

Masa Pengenalan Siswa 2018/2019

Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih

Pada permulaan tahun ajaran 2018/2019, Ananda Islamic School mengadakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Kegiatan ini bertujuan untuk menyambut siswa dan siswi baru dan memperkenalkan keadaan  lingkungan sekolah kepada siswa yang baru. Pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan. Kegiatan pertama yang dilaksanakan adalah upacara pengibaran Bendera Merah Putih pada hari Senin, 16 Juli 2018 pukul 07.15. Setelah upacara bendera selesai dilaksanakan, dilanjutkan dengan perkenalan guru-guru Ananda Islamic School. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Hi-five, kegiatan ini dilaksanakan untuk menunjukan bahwa seluruh guru dan siswa Ananda Islamic School menerima siswa baru dengan baik. Setelah itu, siswa dan guru bersama-sama melaksanakan sholat Dhuha yang dilanjutkan dengan mendengarkan tausyiah Aku Cinta Al-Quran yang disampaikan oleh Mr Fauzi. Setelah selesai, siswa di beri waktu untuk istirahat dan snack time selama lima belas menit. Kemudian, seluruh siswa berkumpul di hall untuke mendengarkan seminar yang disampaikan oleh Mr. Abduh dengan tema Pengenalan cara belajar, budaya, dan tata tertib sekolah pada pukul 09.30 sampai dengan pukul 10.30.

Kegiatan Hi-Five
Sholat Dhuha berjamaah

Hari kedua MPLS dimulai dengan melaksanakan sholat Dhuha berjamaah dan mendengarkan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh siswi yang bernama Echa. Pada pukul 08.00 dilaksanakan kegiatan untuk menjalin keakraban antar siswa dan warga sekolah yaitu dengan melakukan senam penguin bersama – sama yang dipimpin oleh Coach Edho, Ms Wiya, Ms. Zuzu, dan Ms. Evi. Setelah selesai kegiatan dilanjutkan dengan school tour untuk siswa kelas 1, sedangkan siswa kelas 2 sampai kelas 6 masuk ke dalam kelas masing-masing dan membuat classroom agreement bersama wali kelas. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan snack time pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 09.30. Setelah itu, seluruh siswa berkumpul di hall untuk seminar bersama Ms. Tati dengan tema “Motivasi Belajar”. Kegiatan seminar ini selesai pukul 10.30.

Penampilan Ekstrakurikuler

Hari ketiga MPLS juga dimulai dengan melaksanakan sholat Dhuha berjamaah pada pukul 07.15. Selesai melaksanakan sholat Dhuha, seluruh siswa berkumpul di lapangan untuk menyaksikan penampilan ekstrakurikuler angklung, menari, futsal, dan martial arts. Kemudian dilanjutkan dengan snack time pukul 08.45 sampai dengan pukul 09.15, setelah itu, siswa kelas 1 sampai kelas 3 masuk ke ILC TK bersama Ms. Ika sedangkan kelas 4 sampai kelas 6 masuk ke hall, untuk seminar mengenai Stop Bullying. Kegiatan seminar ini terpisah antara lower dan upper grade karena materi untuk masing-masing level dibuat berbeda agar siswa lebih mudah mengerti. Kegiatan ini pun selesai pukul 10.30.

Perkenalan Guru

Ramadhan Camp Primary 2018

Pada tanggal 04 Juni 2018 yang bertepatan pada tanggal 19 Romadhon 1439 Hijriah, Ananda Islamic School (AIS) mengadakan kegiatan keagamaan di bulan suci Ramadhan, yang mana kegiatan tersebut bernama Ramadhan Camp yang bertemakan Cinta Quran jilid dua. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa dan siswi Ananda Islamic School dari kelas satu sampai dengan kelas lima, bahkan kelas enam yang sudah lulus paska wisuda itu pun diundang kembali sebagai alumni untuk turut ikut berpartisipasi demi memeriahkan acara kegiatan yang berlangsung ini.

Dari pukul 14.30 WIB semua siswa mulai berdatangan hingga pukul 15.00 WIB, setelah lengkap kedatangan siswa dan siswi, mereka berkumpul di mushollah untuk menunaikan ibadah sholat Ashar. Dan setelah usai sholat Ashar mereka bergegas menuju hall untuk membuka kegiatan tahunan ini. Dan kegiatan awal pun dimulai dengan sima’an tahfidz yang pesertanya dari kelas 5, yaitu Kayla Almyra Faezal. Para siswa dan siswi pun juga ikut menyimak bacaan juz 30 bil-ghoib, dan tentunya semua hadirin pada saat itu juga membawa Al-Quran. Guru-guru pun juga memiliki peran yang serupa agar dapat memotivasi para siswa dan siswinya untuk mencintai dan gemar membaca Al-Quran.

Sebelum takjil (berbuka puasa), AIS mengadakan santunan anak yatim yang berada di sekitar dengan mengundang mereka pada acara ini. Mereka mendapat santunan berupa uang tunai dan bingkisan dari AIS.

Pada saat malam harinya, tentunya setelah sholat berjama’ah tarawih, seluruh siswa kembali mengadakan kegiatan islami, yaitu perlombaan Ranking 1 islami jilid 2. Perlombaan ini bermateri dan bertajuk islami seputar keagamaan yang mana pada setiap materi dan isi pertanyaan nya diambil dari pelajaran pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab pada setiap kelas masing-masing siswa.

Adapun peserta yang berhasil menjuarai perlombaan tersebut yaitu (dari kelas satu sampai kelas lima) : Tanti Zahra Yi, Caesar Latif Husein, Reihan, Ardas, dan Wiliam Kaka Pasha.

Kegiatan ini ditutup oleh tadarus Al-Quran dan senam mini yang dilangsungkan setelah menunaikan ibadah Sholat Shubuh. Semua siswa sangat antusias dan senang bila ada kegiatan ini kembali, dan semoga kita masih dapat bisa berjumpa kembali dengan Ramadhan berikutnya.

Graduation Kindergarten 2017-2018

Kegiatan wisuda dan pelepasan siswa merupakan salah satu agenda rutin yang dilaksanakan TK Ananda Islamic School. Terutama bagi siswa-siswi kelompok B yang telah mengakhiri masa belajar di TK dan akan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi (SD).

Kegiatan ini merupakan ajang terakhir untuk para siswa untuk mempersembahkan salam perpisahan dan penampilan terbaik sehingga dapat meninggalkan kesan mendalam bagi para siswa, guru-guru dan para orang tua.

Acara graduation Ananda Islamic school tidak diperuntukkan bagi siswa-siswi  kindergarten B saja tetapi seluruh siswa mulai dari nursery sampai kindergarten B. Dimana mereka dapat menujukkan kemampuan mereka. Mereka dilatih keberanian untuk tampil didepan orang banyak dan kecakapan baik dalam berbicara ataupun gerakan.

Graduation tahun ini bertemakan “The Day of Your Dreams Has Finally Arrived” dan penampilan drama berjudul “Prophet Muhammad and queen Bilqis”. Graduation dibuka dengan pembacaan kalam ilahi yang dibacakan oleh siswa-siswi KG B yang telah menghatamkan iqro. Lalu dilanjutkan penampilan pembacaan beberapa surah pendek, mulai dari surah Al-Humazah sampai Az-zalzalah.

Sebelum prosesi wisuda dimulai , terlebih diselingi penampilan dari siswa-siswi Nursery A dimana  mereka masih kecil dan  sangat lucu karena usia mereka rentanan 2-3 tahun tapi keberanian mereka sangat hebat.

Prosesi wisuda dilakukan dengan khidmat mulai dari KG B Edelweiss dan KG B Tulip. Prosesi wisuda dipimpin oleh kepala sekolah dan wali kelas. Setelah selesai, dilakukan sesi photo bersama didampingi wali kelas, kepala sekolah dan ketua Yayasan Ananda Dionita. Lalu dilanjutkan sambutan dari salah satu wisudawati dan salah satu orang tua dari wisuadawan.

Penampilan siswa-siswi Ananda adalah penampilan yang sangat ditunggu-tunggu oleh walimurid. Diawali oleh penampilan Nursery B Boys dengan judul “Salam alaika ya rasulullah”, dan dilanjutkan oleh nursery B girls dengan judul “Ku mencintaimu”. Tidak mau  kalah dengan nursery B, Kg A sun flower boys menampilkan “perkusi”  lalu dilanjutkan penampilan KG A Jasmine girl dengan judul “Allah ya Karo”,  KG A Sunflower girls “Arabic Dance” dan penampilan KG A Jasmine boys dengan judul “Ramadhan tiba”.

Siswa TK B Edelweiss dan Tulip  berkolaborasi dalam penampilan di akhir acara yaitu drama yang berjudul “Prophet Sulaiman anad Queen Bilqis”. Lalu dilanjutkan oleh pemberian santunan,  kami mengundang perwakilan pengurus yayasan  yatim Attahriya dan beberapa anak yatim pada yayasan tersebut untuk menerima santunan dan paket alat sekolah.

Kegiatan demi kegiatan telah berlangsung tibalah acara yang ditunggu-tunggu yaitu penampilan perkusi dari guru-guru Nursery dan Kindergarten. Dan penutup acara yaitu do’a bersama yang dipimpin oleh Ustadz Fauzi. Dan tepat di pukul 10.30 pembawa acara menutup acara dengan mengucap Hamdallah.

Isra’ Mi’raj 1439 H

Nabi Muhammad SAW adalah sebagai panutan umat Islam dalam menjalani hidup di dunia. Pada tanggal 27 Rajab Nabi Muhammad SAW melaksanakan Isra’ Mi’raj untuk menerima perintah sholat dari Allah SWT.

Untuk menambah keimanan kita dan agar anak – anak lebih mengetahui tentang Isra Mi’raj beserta maknanya, maka kita mengadakan perayaan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Dengan diadakannnya perayaan Isra’ Mi’raj ini diharapkan anak – anak lebih memahami makna dari Isra’ Mi’raj dan lebih giat dalam melaksanakan sholat 5 waktu.

Beberapa nilai yang dapat kita ajarkan kepada anak-anak TK. Ananda Islamic School dari peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah menjadikan sholat sebagai sarana mewujudkan sifat disiplin, sabar dan jujur dalam kehidupan sehari-hari.

Pada acara ini anak-anak menggunakan pakaian moeslim . Anak-anak belajar tentang perjalanan Nabi dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqso dan dilanjutkan ke Sidrotul muntaha untuk menerima perintah sholat dari Alloh SWT dengan mendengarkan cerita dan juga melihat film yang bertema Isra’ Mi’raj.
Selain mendengarkan cerita dan melihat film, anak – anak melakukan hafalan surah pendek dengan dipimpin oleh perwakilan masing – masing kelas. Anak – anak sangat antusias dalam melaksanakan acara ini. Mereka dapat menjawab pertnyaan – pertanyaan yang diajukan oleh guru.
Alhamdulillah anak – anak telah paham dan mengerti arti penting dari sholat dan semoga anak – anak lebih giat dalam melaksanakan ibadah sholat. Amin….

 

 

Isro Mi’roj 1439 H

Isro Mi’roj 1439 H pada tahun ajaran 2017-2018 kali ini bertemakan tentang “semangat  Isro Mi’roj semangat mengaji dan berprestasi”. Karena event nya kali ini berisikan tentang sima’an tahfidz juz 30 bil ghoib, yaitu tentang hafalan al-Quran juz 30 di depan para hadirin. Adapun peserta sima’an tahfidz juz 30 kali ini adalah perwakilan dari kelas bawah (lower class), yaitu Arya Saguna dari primary 2B. Dan setelah prosesi sima’an  selesai peserta diberikan plakat penghargaan yang diserahkan langsung oleh orangtua kandungnya sendiri. Hal ini merupakan simbolisme kelak di akhirat nanti kedua orangtua akan diberikan hadiah berupa jubah dan mahkota (sesuai dengan hadits shahih) oleh anaknya sendiri jika sang anak menjadi hafidz al-Quran, maka dari itu simbolisme di dunia orangtuanya lah yang memberikan hadiah yang berupa plakat kepada si peserta sima’an.

Kegiatan Lomba Da’i Ananda Islamic School

Usai sima’an tahfidz juz 30 bil ghoib, acara dilanjut dengan semangat berprestasi, yaitu dengan perlombaan da’i cilik yang bertemakan Isro Mi’roj Nabi Muhammad SAW. Perlombaan da’i cilik ini diikuti oleh siswa kelas atas (upper class) dan kelas bawah (lower class). Dan mereka siswa yang juara dari kelas atas (dari urutan juara ketiga) Zahra dari primary 4A, Qirana dari primary 4A, dan Ardas dari primary 4B. Adapun dari kelas bawah nya (dari urutan juara ketiga) adalah Bagas dari primary 3B, Vin Diesel dari primary 3A, dan Fadla Arfa dari primary 1A.

Semoga Isro Mi’roj yang akan datang seluruh siswa/i dapat meraih dan meningkatkan kembali prestasinya dan memiliki semangat yang tinggi untuk mengaji dan menghafal al-Quran. Karena dengan semangat Isro Mi’roj yang hanya dapat diyakini dengan keimanan dapat membuat para umat muslim dan generasi-generasi berikutnya menjadi cinta rosul dan dapat menumbuhkan rasa bermutaba’ah kepada rosul, rasa untuk mengikuti dan menghidupi serta menjalankan sunah-sunahnya di setiap keseharian dan kegiatan.

Kartini Nursery and Kindergarten

Kartini adalah Seorang Pahlawan Nasional wanita, dikenal sebagai pejuang emansipasi wanita yang lahir tanggal  21 April 1879. Peringatan hari lahirnya Kartini memang tidak dijadikan sebagai hari libur nasional oleh pemerintah. Namun demikian bangsa Indonesia tetap mengingatnya sebagai hari yang sangat bersejarah dalam lembaran perjalanan bangsa Indonesia.

Mengenang kelahiran RA Kartini membuktikan bahwa bangsa Indonesia bangsa yang tidak lupa akan sejarah, maka dari itu kita selalu memperingatinya setiap tahun. Dan TK. Ananda Islamic School memperingati hari kartini agar anak-anak dapat mengenal sosok pahlawan wanita Indonesia.

Beberapa nilai yang dapat kita ajarkan kepada anak-anak TK. Ananda Islamic School  dari peringatan Hari Kartini, di antaranya sebagai berikut: Cinta tanah air, Kemandirian, Percaya diri, Keberanian, dan Semangat meraih cita-cita

Pada acara ini anak-anak menggunakan pakaian profesi.  Anak-anak belajar mengenal macam-macam pekerjaan dan cita-cita mereka di masa akan datang. Mereka mengenakan pakaian sesuai dengan cita-cita mereka,  diantaranya : dokter, tentara, polisi, pemadam kebakaran dan lain sebagainya. Sehingga mereka sudah ditanamkan sejak dini semangat dalam belajar untuk meraih cita-cita.

Sebelum karnaval dimulai, anak-anak berkumpul untuk dilakukan sesi foto. Setelah selesai mereka diceritakan tentang sosok kartini dan bernyanyi bersama lagu Ibu kartini.

Anak-anak TK  Ananda Islamic School terlihat sangat antusias dan gembira Karena baru pertama kalinya mereka naik kendaraan odong-odong.  Dimana kendaraan tersebut  berjendela tapi tidak berkaca. Sehingga mereka dapat melihat jalan secara bebas.

Dalam perjalanan karnaval tampak wajah-wajah riang dan senyum besar dari mereka. Ini merupakan moment yang sangat berharga bagi anak-anak Ananda Islamic School.

Peringatan Hari Kartini

Di hari yang cerah ini, Jumat, 20 April 2018, Siswa-siswi Ananda Islamic School berkesempatan untuk memperingati Hari Kartini yang akan jatuh pada hari Sabtu, 21 April 2018. Pada kesempatan kali ini, acara Hari Kartini diisi dengan menonton bersama film “Kartini”, perlombaan Foto Berbusana Batik, perlombaan  membaca puisi, dan perlombaan bercerita. Tidak hanya itu, kegiatan hari ini juga diisi dengan penampilan musik angklung, Pembacaan Puisi oleh Ketua Yayasan, penampilan bernyanyi oleh salah satu siswa kelas empat, Andi Muhammad Raihan, dan diakhiri dengan mendengarkan cerita oleh pendongeng, Kak Agung dari Kampung Dongeng.

Ms Dian and Mr Zaid

Kegiatan hari ini dipandu  oleh MC Mr. Zaid dan Mrs. Dian dan acara dimulai jam 7.15. Kegiatan diawali dengan memperkenalkan siapakah sosok Kartini melalui menonton bersama film “Kartini”. Ketika siswa-siswi sedang asyik menonton film, secara perkelas siswa-siswi melakukan foto sesi untuk lomba Foto Berbusana Batik dari kelas I, II, III, IV, dan V. Setelah menonton film “Kartini”, acara dilanjutkan dengan pembukaan yang diisi sambutan dari Mr. Abduh sebagai Wakil Kepala Sekolah Ananda Islamic School. Dalam sambutannya, Mr. Abduh berpesan kepada siswa-siswi Ananda Islamic School untuk terus melanjutkan perjuangan R.A. Kartini di era modern ini dengan terus belajar setinggi-tingginya untuk menggapai apa yang mereka cita-citakan.

Setelah sambutan pembukaan dari Mr. Abduh, kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu “Ibu Kita Kartini” oleh seluruh peserta yang hadir, yang dipimpin oleh Mrs. Ika dan musik diiringi oleh Mr. Ismail, setelah itu kegiatan dilanjut dengan perlombaan Bercerita mengenai perjuangan Kartini oleh upper level dan pembacaan puisi mengenai perjuangan Kartini oleh lower level. Peserta Lomba Bercerita terdiri dari 3 orang, yaitu Malva (kelas 4), Fafa (kelas 5) dan Audra (kelas 4). Mereka bercerita dengan sangat baik di atas panggung, dan untuk penilaian kita serahkan kepada Tim Juri untuk memilih siapakah yang terbaik di antara mereka. Untuk peserta Lomba Membaca Puisi diikuti oleh Dylan (kelas 1), Adli (kelas 2), Davina (kelas 2), Maliq (kelas 3), Fabian (kelas 3), dan Musa (kelas 3). Penampilan mereka dalam membacakan puisi tentang Kartini sudah sangat baik, tidak ada satupun dari mereka yang merasa canggung di atas panggung.

Pembacaan Pusisi oleh Mr Murdiono

  

Setelah lomba Bercerita dan Membaca Puisi, kegiatan dilanjutkan denga penampilan-penampilan yang diisi oleh penampilan musik Angklung, pembacaan puisi oleh Bapak Murdyono selaku Ketua Yayasan Ananda Dionita, dan penampilan bernyanyi oleh salah satu siswa kelas 4, Andi Muhammad Raihan. Setelah acara penampilan, kegiatan selanjutnya adalah mendengarkan Dongeng oleh Kak Agung dari Kampung Dongeng. Penampilan Kak Agung dalam mendongeng sangatlah unik sehingga sangat menghibur anak-anak. Beliau bercerita sambil bernyanyi, bercerita menggunakan boneka dan memiliki suara yang khas.

Pemberian Cendera Mata Kepada Mr Agung

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan memberikan plakat dan sertifikat kepada kak Agung sebagai pengisi acara serta pengumuman pemenang lomba Bercerita dan Membaca Puisi. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto tiap kelas, dimulai dari kelas I sampai kelas V dan kegiatan ditutup dengan do’a oleh Ustadz Fauzi.

 

Adapun di bawah ini adalah pemenang lomba bercerita dan lomba puisi yaitu:

Lomba Bercerita:

  1. Juara 1 Audra (Kelas 4)
  2. Juara 2 Fafa (Kelas 5)
  3. Juara 3 Malva (Kelas 4)

Lomba Membaca Puisi:

  1. Juara 1 Dylan (Kelas 1)
  2. Juara 2 Musa (Kelas 3)
  3. Juara 3 Fabian (Kelas 3)

 

Goes To Houbii Urban Adventure Park Healthy and Happy

Kegiatan outing kedua primary Ananda Islamic School 1-5 dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Maret 2018 yang bertempat di Houbii Urban Adventure Park yang beralamat di Jl. Metro Pondok Indah Blok bb No. 3, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, RT.1/RW.16, Pd. Pinang, Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12310.

Kami berangkat pada pukul 07.30 dan tiba pada pukul 08.30. Kegiatan pertama setelah tiba di Houbii Urban Adventure Park adalah berkumpul di ruang sebarguna untuk diberikan pengarahan, kaos kaki khusus untuk bermain di Houbii dan gelang sebagai tiket masuk oleh kakak fasilitator. Setelah semua siswa mengenakan kaos kaki dan gelang mereka diarahkan ke area permainan untuk sesi foto bersama dan pemanasan yang dibimbing oleh kakak fasilitator.

Anak-anak dibagi menjadi beberapa kelompok berdasarkan kelas. Satu kelompok dipandu oleh satu kakak fasilitator. Permainan yang akan dimainkan oleh anak-anak terdiri dari enam permainan, yaitu:

  1. Ropes Course
    Ropes Course adalah sebuah permainan yang dapat melatih keseimbangan dan keberanian pada anak. Sebelum masuk area tersebut anak-anak memakai helm dan tali pengaman (safety rope). Masing-masing anak memakai belt yang dikaitakan untuk mencegah anak terjatuh. Di dalam permainan ini anak-anak harus melewati berbagai rintangan, ada sedikit kesulitan yang anak-anak alami karena mereka harus melalui rintangan dengan memindahkan safety rope. Mereka harus melewati tangga berayun, hula hoop bergantung, jembatan berayun dan masih banyak lagi rintangan yang ada. Setelah satu rintangan selesai mereka akan ke tahap selanjutnya untuk menyelesaikan rintangan yang ada. Setelah selesai mereka terjun turun ke bawah.
  2. Ninja Course
    Ninja Course adalah sebuah area yang dapat melatih kecepatan, ketelitian, kekuatan dan keseimbangan. Di area ini anak-anak dapat memulai dengan menggunakan waktu dari 00.00. Satu rintangan diperuntukkan untuk satu orang.  Apabila ada anak yang tidak bisa menyelesaikan rintangan anak tersebut harus meninggalkan area permainan Ninja Course. Bagi anak yang dapat melewati berbagai rintangan yang ada dengan baik dan tanpa terjatuh, anak tersebut dapat langsung menekan tombol waktu. Tombol waktu berguna untuk mengetahui waktu saat melewati rintangan. Area ini sangat aman untuk anak-anak karena di bawah rintangan terdapat busa-busa yang berbentuk dadu, sehingga apabila ada anak yang terjatuh tidak akan cidera.
  3. Slam Dunk
    Slam Dunk adalah sebuah gaya dalam  permainan bola basket untuk memasukkan bola ke dalam sebuah ring dengan melompat. Di dalam permainan ini dibutuhkan keseimbangan dan fokus untuk dapat memasukkan bola. Peraturan yang ada dipermainan ini adalah satu jalur untuk satu orang yang akan melakukan slam dunk, dilarang bergelantungan di ring basket, selalu mendarat di trampoline dengan kedua  kaki.
  4. Ekstreme Slide
    Ekstreme Slide adalah permainan yang mengajak anak-anak untuk meluncur di perosotan yang  yang memiliki tinggi ± 6 m dengan kemiringan 90 derajat . Di dalam permainan ini dibutuhkan keberanian yang besar. Sebelum bermain anak-anak harus menggunakan helm yang telah disediakan dan menaiki tangga untuk mencapai puncak perosotan sebelum akhirnya meluncur. Cara bermain di area ini adalah tunggu sampai slide kosong sebelum meluncur, selalu silangkan kedua lengan di dada pada saat meluncur, setelah meluncur harap segera meninggalkan area slide.
  5. Dodge Ball
    Dodge ball adalah suatu olahraga tim yang dimainkan dengan melemparkan bola karet ke lawan. Sebelum bermain kakak fasilitator memberikan informasi dan peraturan tentang permainan dodge ball. Dodgeball merupakan olahraga yang unik, di mana para pemainnya harus melempar bola untuk mengenai lawan. Lawan pun, harus menghindar dari lemparan bola agar tidak tereliminasi dari lapangan. Namun, jika lawan berhasil menangkap lemparan dari lawannya, si pelemparlah yang akan tereliminasi.
  6. Trampolin
    Trampolin adalah alat yang terdiri dari sepotong kain yang kencang dan diregangkan di atas bingkai baja dengan menggunakan banyak pegas yang melingkar. Permainan trampolin  menciptakan suasana yang menyenangkan sehingga orang-orang tak menyadari bahwa mereka sedang berolahraga. Peraturan dalam permainan trampoline adalah Satu trampoline diperuntukkan hanya untuk satu orang, dilarang melakukan aksi yang berbahaya, dilarang berlari di dalam area bermain, dilarang mendarat di bantalan pelindung.

    Selama permainan anak-anak senang dan bersemangat. Setelah menyelesaikan semua permainan anak-anak beristirahat dan makan siang. Pada pukul 13.00 kami bersiap pulang menuju sekolah dan tiba di sekolah pada pukul 14.00.